Keterangan Dua Sandera Penting Ditindaklanjuti Aparat Keamanan

Tribunnews.com, JAKARTA– Keterangan dari dua sandera sangat penting untuk digali oleh aparat keamanan Indonesia. Karena itu harus ditindaklanjuti oleh aparat keamanan agar tidak ada lagi sandera dari Indonesia pada masa mendatang.

Demikian menurut Anggota Komisi I DPR Bobby Rizaldi kepada Tribun, Jumat (18/9/2015), menanggapi bebasnya dua Warga Negara Indonesia (WNI) dari penyanderaan kelompok bersenjata di PNG.

“Informasi dari para sandera, harus ditindaklanjuti oleh aparat keamanan agar tidak ada lagi sandera dari RI,” ujarnya.

Selain itu, menurut dia, TNI dan Polri melakukan kerjasama pengamanan perbatasan yang lebih intensif.

“Saat ini di MEF II akan dimasukan program penguatan keamanan perbatasan, sebagai antisipasi agar hal seperti ini tidak terulang lagi,” tegas Politisi Golkar ini kepada Tribun.

Lebih lanjut Boby mengapresiasi koordinasi pemerintah RI melalui Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dan Papua Nugini (PNG).

“Kami setuju bahwa tidak boleh ada negosiasi dengan para penculik tersebut,” ucapnya.tribunnews.com